Rabu, 15 Februari 2012

Asap Kendaraan Tingkatkan Risiko Stroke

Kontaminasi gas buang kendaraan di perkotaan menimbulkan berbagai gangguan kesehatan
Kontaminasi gas buang kendaraan bermotor memperburuk kesehatan warganya
Badan Kesehatan Dunia (WHO) menempatkan Jakarta sebagai kota dengan tingkat polusi tertinggi ketiga di dunia, setelah Meksiko dan Thailand. Sumber polusi terbesar dihasilkan asap kendaraan bermotor yang mencapai 70 persen.

Kontaminasi gas buang kendaraan bermotor itu tak hanya membuat Jakarta menyandang kota terjorok. Kondisi itu juga berpotensi menimbulkan berbagai gangguan kesehatan bagi warganya. Dan, mereka yang beraktivitas di dekat sumber polusi merupakan kelompok yang paling rentan menerima dampaknya.

Seperti dikutip Telegraph, studi yang dipublikasikan Achives of internal Medicine menunjukkan bahwa mereka yang beraktivitas di kawasan berpolusi tinggi memiliki tingkat risiko stroke lebih tinggi dibanding mereka yang tinggal di lingkungan berpolusi rendah.

Penulis studi, Gregory Wellenius dari Centre for Environmental Health and Technology, Brown University, mengatakan bahwa paparan partikel yang mencemari udara meningkatkan risiko stroke iskemik.

Studi dilakukan dengan mengobservasi kualitas udara yang mayoritas terkait kontaminasi gas buang dari kendaraan pribadi dan umum di Amerika Serikat. Data terekam kemudian dikaitkan dengan rekam medis 1.705 warga setempat yang sudah berusia sekitar 71 tahun.

"Sudah ada banyak studi yang memperlihatkan hubungan antara polusi udara dan risiko stroke," kata Dr Peter Coleman, pejabat tinggi sebuah lembaga penelitian stroke. "Studi terbaru ini semakin meyakinkan bahwa polusi udara meningkatkan risiko stroke bagi masyarakat urban."

Meski demikian, Coleman mengatakan bahwa masih perlu penelitian lebih lanjut untuk membuktikan apakah polusi udara menjadi pemicu langsung stroke. "Yang pasti semua orang tetap harus melakukan pencegahan dengan diet seimbang, olahraga, dan rutin memeriksa tekanan darah."

Studi lain memperlihatkan bahwa kualitas udara yang buruk berkaitan dengan penurunan kemampuan kognitif wanita.

Studi yang dilakukan tim dari Rush University Medical Centre Chicago, Illinois, dan Harvard School of Public Health Boston menunjukkan, wanita yang tinggal di lingkungan udara buruk selama 7-14 tahun cenderung memiliki kemampuan kognitif setara dengan wanita dua tahun lebih tua yang tinggal di lingkungan bersih.

Tidak ada komentar:

Berita Terhangat | Promosikan Halaman Anda Juga
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...